PENGUMUMAN PENDAFTARAN ASISTEN PRAKTIKUM GENAP 2023/2024

PENGUMUMAN PENDAFTARAN ASISTEN PRAKTIKUM
SEMESTER GENAP TAHUN AKADEMIK 2023/2024

PENGUMUMAN

  1. Pendaftaran Asisten praktikum dilaksanakan mulai 1 – 10 Februari 2024
  2. Pendaftaran Asisten hanya dilakukan via online yaitu mengisi formulir online yang akan diumumkan melalui website: agribis.upnjatim.ac.id
  3. Hasil penerimaan Asisten praktikum yang diterima akan diumumkan pada minggu selanjutnya setelah pendaftaran selesai.
  4. Pelaksanaan praktikum dilakukan secara luring/tatap muka

PERSYARATAN

  1. Mengisi formulir online dan diisi lengkap. (klik https://bit.ly/AsprakAgribisnis)
  2. Merupakan Mahasiswa aktif S1 di Program Studi Agribisnis dan Minimal Menempuh Semester 4
  3. Surat Lamaran
  4. Sudah pernah mengambil mata kuliah yang ingin diasisteni dengan nilai minimal A dan bukan hasil nilai konversi, dibuktikan dengan melampirkan file Transkrip Nilai sesuai mata kuliah yang akan diasisteni.
  5. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK): Minimal 3,51

CATATAN BAGI ASISTEN

  1. Praktikum dimulai pada perkuliahan pertemuan ke-4 yaitu tanggal 26 Februari 2024 sesuai rencana kerja dari Laboran.
  2. Praktikum dilaksanakan sebanyak 10 kali pertemuan (10 minggu, sudah termasuk Quis dan Ujian).
  3. Selama dilaksanakannya UTS dan UAS, kegiatan praktikum ditiadakan.
  4. Daftar Asisten terpilih akan secara resmi diinfokan melalui website Program Studi Agribisnis sesuai tanggal yang sudah ditentukan (cek di rencana kerja kegiatan praktikum).
  5. Bagi Asisten praktikum yang telah diterima harap melakukan koordinasi dengan Penanggungjawab kelas yang diasisteni, kemudian melakukan konfirmasi jadwal kepada Laboran untuk kepentingan menyiapkan ruang Laboratorium (praktikum) dan ruang kelas.
  6. Dimohon untuk selalu cek update informasi di laman website.

CATATAN BAGI PRAKTIKAN

  1. Setiap kelas MK praktikum harus memiliki satu mahasiswa sebagai perwakilan kelas yang menjadi penanggungjawab selama kegiatan praktikum.
  2. Penanggungjawab kelas dimohon untuk melakukan pengisian form untuk perekaman data penanggungjawab guna mempermudah proses komunikasi dengan Asisten atau Laboran.
  3. Jika seleksi Asisten sudah diumumkan, maka penanggungjawab kelas harus melakukan koordinasi dengan Asisten perihal jadwal kegiatan yang nantinya akan menjadi jadwal permanen yang akan disiapkan ruang Laboratorium (praktikum) dan ruang kelas oleh Laboran.